Kamis, 12 November 2009

Menangis ??? Kenapa Harus Malu ???



Hmm, kaum pria sering menahan tangis hanya karena takut dianggap cowok lemah, cengeng atau sebutan negatif lainnya. Ya, itulah kenyataan yang sekarang ada dan anggapan ini telah ada sejak nenek moyang terdahulu, sampai sekarang dan telah mengakar kuat pada pikiran mereka termasuk kita.

Padahal sebagai manusia, wajar donk klo kita menangis, baik pria maupun wanita. Apalagi, menangis banyak manfaatnya lho.


Ternyata menangis itu bermanfaat untuk mengatasi berbagai penyakit berdasarkan beberapa fakta berikut:

  1. menangis merupakan cara alami untuk mengusir unsur-unsur yang merugikan dan berbahaya dari dalam tubuh, yang dikeluarkan pada saat seseorang sedang mengalami kesedihan atau kekhawatiran.
  2. “Menangis adalah pelepasan emosi yang paling tepat saat kita tak bisa mengungkapkannya lewat kata-kata,” kata Dr Simon Moore, psikolog dari London Metropolitan University. Menurut Profesor William Frey, ahli tangis dari AS, air mata yang dikeluarkan saat kita sedang emosional mengandung hormon endorphin atau stres sehingga bisa membuat perasaan lebih plong. Menangis juga diketahui bisa menurunkan tekanan darah dan denyut nadi.
  3. Sebuah penelitian yang dilakukan para ahli di Amerika Serikat menyebutkan, 9 dari 10 orang mengaku merasa lebih lega setelah menangis. Bahkan, para ahli juga percaya kalau menangis bisa menyembuhkan sakit dan meningkatkan kadar hormon adrenalin.
  4. Kajian ilmiah mengungkapkan bahwa perempuan lebih banyak menangis empat kali lipat dari pada laki-laki. Karena mereka mempunyai kelenjar-kelenjar air mata yang bentuknya lebih besar dari pada kelenjar laki-laki. Para ilmuwan mensinyalir bahwa inilah yang menyebabkan perempuan mampu hidup lebih lama dari pada laki-laki. Karena perempuan dapat menetralisir racun dari tubuhnya melalui air mata.
  5. Faktor penyebab perempuan menangis 4 kali lipat lebih banyak dari laki-laki yaitu bahwa hormon prolaktin (yang terkandung dalam air mata) pada kaum hawa jumlahnya lebih besar dibanding dengan laki-laki. Itu disebabkan prolaktin bertugas memproduksi air susu.
  6. Air mata memiliki kemampuan handal membunuh microba yang sangat berbahaya karena mengandung unsur lizorium yang beracun.
  7. Para peneliti menemukan bahwa tangisan yang paling pertama dilakukan oleh bayi ternyata bukan yang terjadi di ruangan bersalin,namun saat ia berada dalam kandungan ibunya.
  8. Para ilmuwan malakukan analisis mengenai air mata, dan ternyata mereka mendapatkan bahwa air mata itu mengandung 25 persen dari protein dan sebagian dari metal, khususnya magnesium yang sarat dengan sejumlah racun yang bisa dibuang oleh seseorang dengan cara menangis dan mengeluarkan air mata.
  9. Dr. M. ‘Abdul Lathif Balthiyyah, seorang dokter spesialis mata, berpendapat bahwa air mata itu mempunyai banyak faedah. air mata akan membantu elastisitas gerakan kelopak mata bagian atas dan bawah. air mata akan menjaga mata sebagai sebuah media untuk membersihkannya secara terus-menerus, sehingga dengan menangis akan menjaga mata dari kekeringan.
  10. Di samping itu, air mata juga membantu mengusir setiap unsur yang bisa mengganggu mata, seperti cabe, asap, atau bahkan benda-benda yang padat seperti debu. Melalui kelenjar air mata, menagis juga bekerja untuk mengucurkan air mata dan mengusir benda-benda asing dari mata, sehingga mata bersih. Air mata juga bekerja untuk mentrasparankan kornea dan menjaga agar tidak kering. Ini merupakan faktor-faktor yang membantu kejelasan pandangan dan juga menjaga kekuatan dan akurasi pengelihatan.

Dan masih banyak manfaat lain yang mungkin masih belum kita ketahui.

Jadi, masih takut dibilang cengeng :P ??

0 komentar:

Posting Komentar